"Kue yang nikmat adalah yang dibuat dengan cara yang benar, durasi yang tepat, dan takaran tidak meleset. Tetapi ada lagi bisa mem-boosting kenikmatan dari kue, apa itu, kemasan dan penyajiannya, jaminan kebersihan, sehat tidak meruginkan banyak orang."
Requirement untuk Output
Atasan saya dulu pernah mempresentasikan hal yang sampai sekarang saya ingat, project, apapun project itu akan normal bahkan maksimal jika, tidak over budget, tidak over expectation, tidak over engineered, dan tidak over scheduled. Kurang lebih seperti ini resep untuk membuat cake (kue) -nya. Dalam IT especially develoment requirement yang disebutkan diatas sangat sulit diperoleh, mengapa, sebagian besar sumbangsih dari para stakeholdernya sendiri. Tidak akan tercantump pada tulisan ini, tetapi memang native dari setiap stakeholder menghalangi resep yang pas untuk sebuah project. Tapi ada kalanya requirement terpenuhi, dan beruntung saya pernah mengalaminya sehingga bisa melihat lebih jauh dibalik resep dari kue-nya.
Siapa Penikmatnya
Penyjian untuk para field-man, dan untuk back-office akan berbeda meski merupakan produk yang sama, staff-staff muda yang haus explorasi dan dinamika, atau para senior yang prefer dengan stability. Semua hal tersebut akan mendefenisikan seperti apa aplikasi, system, atau layanan yang akan dibangun. Pilihan bahasa, warna dan tampilan secara keseluruhan, mensikronkan kenikmatan dari kue dengan acceptance usernya.
Kampanye dan support
Bagaimana seonggok daging kualitas nomor 10 bisa digemari dan menjadi jinggle yang henti-hentinya dinyanyikan, "Semua Makan So-nice", apa karena resepnya tepat? rasanya enak? melebihi bakso? I don't think so.
Sistem Informasi sederhana, yang berfungsi untuk mengakumulasi data secara terpusat bisa menjadi produk yang WOW (sambil koprol). Dukungan Manual book yang lux plus buku saku untuk dibawa para trainner keliling cabang, mencuri perhatian dan membuang resistance yang biasanya dimiliki oleh user terhadap system baru. Beberapa menit sesi dalam seminar terkait membahas tentang arti penting dan manfaat yang bisa diambil dari sistem tersebut, ditambahkan launching pada event besar, ini merupakan penyajian dengan table manner kelas bintang empat. Bahkan es cendolmu akan terlihat sangat nikmat, bukan hanya sangat nikmat, tapi memuaskan para usernya.