Tuesday, April 10, 2012

Digital Arsip Kota Batam










SIAK, Sistem informasi Administratif Kependudukan mampu mendatang kependudukan dengan sangat baik, menemukan penduduk denga nmudah hingga mencetak Kartu Tanda Penduduk.  Akan tetapi sistem ini menyisakan permasalahan lain dalam penyimpanan dokumen terkait kependudukan. Data-data seperti surat pengantar RT, Copy Akte Nikah, Salinan SK Kelahiran, Kartu Keluarga dan sejumlah besar dokumen-dokumen kependudukan hasil dimanage secara manual. Memerlukan berlembar-lembar kertas dan Lemari penyimpanan untuk menyimpanannya. Belum lagi Penataan dokumen tersebut untuk meminimalkan kendala dalam pencarian dokumen.

Ide sederhana kemudian muncul, bagaimana menyimpan dokumen-dokumen pandukung tersebut dengan rapi, tidak memakan tempat mudah dimanage dan tidak memakan waktu banyak dalam pencarian maupun pengarsipnanya. Ide yang tidak memerlukan solusi dengan teknoloni tinggi ini ternyata sangat mudah diwujudkan. Teknologi Upload file Scan dan dikombinasikan dengan sistem basis data maka akan hadir kemudahan-kemudahan dalam mewujudkan tuntutan diatas.

Digital Arsip merupakan aplikasi berbasis web yang mengelola data-data dokumen kependudukan. Dengan fitur-fitur sederhana yang sudah dikenal dipengguna internet secara luas, yaitu mengupload file hasil scan dokumen tersebut.

Fitur-fitur yang ada di Digital arsip antara lain:
  • Data kependudukan, sebagai master tempat melekatnya data dokumen kependudukan
  • Dokumen Akte kelahiran
  • Dokumen Akte Perkawinan
  • Dokumen Akte perceraian
  • Dokumen Akte Kematian
  • Data-data Akte Duplikat
  • Dokumen Legalisir
  • Dokumen Bukti pengambilan
  • Dokumen penting lainya
  • Pencarian Data kependudukan
  • Pencarian Dokumen


No comments:

Post a Comment

Popular Posts